Wednesday, June 8, 2011

Tipe Skirmish

Buat kalian yang udah pada punya airsoftgun,sekarang saya mau njelasin skirmish itu gimana dan peraturannya apa aja. lets check it out!
Skirmish atau wargame umumnya mengikuti suatu skenario agar permainannya seru. Skenario itu antara lain ditentukan berdasarkan jumlah pemain dan lokasi yang tersedia. Wargame dapat menggunakan skenario Close Quarter Battle (CQB) maupun War Assault (WA). Kali ini akan kita bahas delapan skenario wargame yang sering digunakan. Skenario-skenario tersebut adalah sebagai berikut.
Total Elimination (Enemy at the Gates, We Were Soldiers,dll)
Skenario ini dimainkan oleh 2 kelompok yang saling menyerang dan tidak ada yang bertahan (berbeda dengan Attack and Defend). Kelompok mana yang terbanyak sisanya adalah pemenang. Pada umunya permainan ini dibatasi waktu, walaupun biasanya permainan cepat berakhir. (skenario ini seperti yang kita mainkan pada skirmish II)
Captured from
Assasination (SWAT, Tears of the Sun, dll)
Skenario ini dimainkan oleh dua kelompok (A dan B) dan satu/beberapa orang yang dengan amat sukarela mau menjadi Target Person (TP) yang nantinya akan dilindungi oleh kelompok A serta diburu oleh kelompok B. Permainan bisa dikatakan berakhir bila TP telah sampai di daerah aman (Extraction Point) atau para pemburunya telah mati semua,permainan juga akan dapat berakhir bila TP berada di tangan lawan atau TP dinyatakan mati tertembak (tertembak musuh ataupun kena peluru nyasar).


Attack and Defend (Saving Private Ryan,Windtalkers,dll)
Permainan ini dimainkan dengan jumlah minimal 2 kelompok, dimana ceritanya kelompok pertama berada di garis perimeter yang bisa berupa bangunan, markas, lapangan, objek penting dan lain-lain. Sedangkan kelompok lainnya bertugas untuk menyerang masuk ke perimeter dan menguasai perimeter.
NB : Paling seru kalo yang jadi perimeternya adalah salah satu mobil kesayangan peserta (Harrier?) Atau bisa juga kelompok yang bertahan patungan beli minuman, yang nantinya sebagai patokan perimeter yang mesti dikuasai, yang menang…minum gratis. Tapi sebelumnya diundi dulu siapa yang jaga perimeternya.
Building (Engineer Mission,Born to Fight,dll)
Dimainkan dengan oleh maksimal 2 kelompok, dimana kelompok pertama bertugas menyusun sesuatu (botol galon, balok, bata, dll) di tempat yang telah ditentukan dan tugas kelompok lainnya adalah mencegah kelompok pertama menyelesaikan tugasnya.

Sabotage (Sum of All Fears,The Rock,dll)
Dimainkan oleh 2 kelompok, dimana kelompok pertama bertugas untuk mensabotase benda yang telah di tentukan dan ditaruh di tempat-tempat tertentu yang telah dijaga oleh pihak lawan.
Sebaiknya permainan ini menggunakan batas waktu.
NB: Jangan mensabotase mangga ya!!!

Downed Pilot (Black Hawk Down,Behind Enemy Lines,dll)
Dimainkan oleh minimal 3 kelompok, dimana kelompok pertama (A) adalah pilot pesawat/helikopter yang jatuh di titik yang telah ditentukan, dan hanya bersenjatakan pistol (dengan amunisi terbatas ± 15-20 peluru per-orang). Kelompok kedua (B) adalah pihak musuh yang berada jauh dari pilot dan berusaha menuju ke lokasi jatuhnya pilot. Sedangkan kelompok ketiga (C) adalah sekutu dari si pilot tersebut yang berada jauh dari pilot dan bertugas membawa pilot ke tempat aman (EP).

Field Control
Sedikit lebih simpel,dalam permainan ini ada dua kelompok yang saling berlomba memperebutkan benda-benda (10-20 item) yang sebelumnya sudah disebar pada titik tertentu oleh panitia/Field Marshal dan dikumpulkan dalam waktu tertentu.

Search and Destroy
Hampir sama dengan skenario Attack and Defend, hanya saja pemainnya menyebar. Barang siapa yang tertembak maka ia otomatis akan menjadi sekutu dari yang menembak. Terus,bagaimana menentukan menang atau tidaknya? Suatu kelompok akan di anggap menang apabila tidak ada sisa dari kelompok lainnya,atau pada umumnya dilakukan dalam waktu yang telah ditentukan (20-30 menit) apabila waktu berakhir kelompok mana yang “anggota”nya paling banyak adalah pemenangnya.
Sumber: starsteam.org

No comments:

Post a Comment